Kemenangan Barca Adalah Kemerdekaan

Oleh : Habibullah Afrizal*
Sumber gambar: Tribunnews.com

Pertemuan dua club besar liga BBVA pekan ke-17 antara Real Madrid vs FC Barcelona (23/12/2017) di Stadion Bernabeu. Ini  berakhir dengan score 0-3 Suarez 54’, Messi 64’, Vidal 90’ untuk kemenangan FC Barcelona. Dengan kemenangan ini, menjadikan Barca tetap kokoh bentenger di puncak klasmen dengan 45 point di ikuti Atletico Madrid di peringkat kedua dengan 36 poin, sedangkan Real Madrid di peringkat ke empat dengan 31 point dibawah Valencia yang mengantongi 34 point.

Laga ini menjadi kemenangan yang luar biasa bagi iniesta dkk. “Namun kemenangan ini bukan hanya milik tim tapi juga menjadi hadiah yang istimewa untuk warga catalunia yang membuktikan bahwasanya masyarakat catalunia tidak akan pernah mampu dibungkam oleh Koloni-Koloni pemerintah (Real Madrid)” ujar Faizin salah seorang pendukung fanatik Barca.

Sumber gambar: dailymail.co.uk

Sejarah panjang berdirinya FC Barcelona dan Real Madrid nyata adanya dibumbui perang antara masyarakat catalunia dan para kolonial sepanyol. FC Barcelona sebagi simbol perlawanan warga catalunia dibawah rezim Jendral Fransisco Franco yang didukung oleh fasis Jerman Nazi dan fasis Italia yang di pimpin oleh Mussolini berhujung dengan perang atara kaum demokrasi catalunia dan fasis tirani Spanyol.

Mes Que Un Club adalah sebuah kata yang tertulis di seluruh penjuru stadion Camp Nou milik FC Barcelona dan  Jersey yang dikenakan tim memiliki arti “lebih dari sekedar club” ini merupakan sebuah pendeklarasian FC Barcelona sebagai “More than a club”sebagai pembela gigih hak-hak demokratis dan kebebasan.

FC Barcelona sebagai simbol demokrasi dan duta catalunia telah mengabarkan terhadap dunia bahwasanya demokrasi di Spanyol tidak akan mampu dibungkam dan kemenangan FC Barcelona atas Real Madrid adalah sebuah kemerdekaan pembela hak-hak demokrasi.
“Visca Barca, Visca Catalunia”


*Penulis adalah kader PMII  Rayon Ashram Bangsa
Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga
Angkatan 2014 (Korp Aliansi Pejuang Indonesia)


0 Response to "Kemenangan Barca Adalah Kemerdekaan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel